Kades Tarumajaya Dapatkan Penghargaan dari Bupati Bandung Dalam Kolaborasi Program Desa inspirasi bersih dan hijau

Kades Tarumajaya Dapatkan Penghargaan dari Bupati Bandung Dalam Kolaborasi Program Desa inspirasi bersih dan hijau

Smallest Font
Largest Font

Bandung.Nkrikitanews.com- Kades Tarumajaya Kecamatan Kertasari Ahmad Iksan,SE, mendapatkan penghargaan terkait kepala desa infirasi bersih dan hijau dari bupati Bandung dalam acara penghargaan gelar kreasi budaya lingkungan dan launching inovasi bidang lingkungan hidup di Gedung Budaya Soreang, Rabu 17 Juli 2024.

Saat ditemui kepala desa Tarumajaya Ahmad Ihsan menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada bapak Bupati Bandung HM. Dadang Supriatna serta kepada seluruh  masyarakat desa Tarumajaya, yang mana pada saat ini saya sudah bisa dipercayai untuk ketiga kalinya berturut-turut  sebagai kepala desa inspirasi hijau.

"Alhamdulillah ini suatu penghargaan buat saya pribadi, serta hari ini kita mendapatkan penghargaan tambahan yaitu dengan memiliki kampung pedas di desa Tarumajaya yang mana pada saat ini kami dinobatkan juga sebagai kampung Bedas inspiratif ketiga tingkat Kabupaten Bandung tahun 2024," ungkap Kades Ahmad Iksan saat di wawancara awak media usai acara.

Dengan adanya penghargaan ini tentunya merupakan sebuah motivasi bagi kami pemerintahan desa Tarumajaya yang mana urusan lingkungan hidup menjadi hal yang sangat penting dan alhamdulillah kami selalu fokus dan konsen bagaimana caranya kita desa Tarumajaya yang keberadaannya di pegunungan itu bisa memberikan yang terbaik di bidang lingkungan juga dengan menjaga konservasi alamnya, seperti halnya kita melakukan program penanaman pohon yang terus kita jaga konsistensinya.

Selain itu, kami dari Pemerintahan desa Tarumajaya memiliki program terkait penanganan sampah, pada saat ini kami memiliki TPS3R yang terus berjalan sampai sekarang yang mana keberlangsungannya kami dibantu oleh warga kampung Bedas RW 9 desa Tarumajaya. 

" Alhamdulillah masalah sampah yang ada saat ini, sedikit demi sedikit bisa teratasi dengan adanya TPS3R ini," ujar Kades.

Kami berharap ini bisa menjadi motivasi  buat warga masyarakat yang ada di wilayah desa Tarumajaya baik tingkat RT maupun RW mengingat wilayah desa Tarumajaya yang cukup besar yang meliputi sekitar 28 RW, bersama masyarakat dengan semangat  kita membangun desa yang peduli terhadap lingkungan karena lingkungan adalah hak bagi ahli waris anak cucu kita, tandas Kades.

Dalam kesempatan ini kepala desa Tarumajaya juga menyampaikan apresiasinya terkait program Citarum harum. Menurutnya dengan adanya program Citarum harum, ada perubahan yang sangat signifikan di wilayah, ketika ada program ini hadir semua kawasan wilayah di sini menjadi hijau kembali dan alhamdulillah ini merupakan sebuah keberhasilan melalui kolaborasi baik dari Pemerintah pusat, daerah dan juga masyarakat sekitar.

Saya merasa bersyukur dengan adanya program Citarum harum ini, walaupun berdasarkan dengan adanya keterbatasan program ini di mana akan berakhir, kami sebagai warga masyarakat desa Tarumajaya harus siap untuk meneruskan program ini, karena memang tidak mungkin program ini akan seterusnya ada. Kami sebagai masyarakat yang ada di wilayah tentunya harus bisa meneruskan dan menjaga ekosistem ini untuk kehidupan masyarakat sekitar khususnya masyarakat Kabupaten Bandung ini.

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Jaelani Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow