An An Romdon Kurniawan: Kemengan ini Merupakan Kemenagan Bersama Menuju Desa Panundaan Yang Unggul
Bandung,Nkrikitanews.com : An An Romdon Kurniawan S.Pd.i mengaku sangat bersyukur karena pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak yang dilaksanakan di desa Panundaan Kecamatan Ciwidey Kabupaten Bandung pada Rabu, 11 Oktober 2023 berjalan lancar, tertib, kondusif dan sukses.
"Alhamdulillah pelaksanaan kontestasi Pilkades Serentak di desa Panundaan berjalan lancar, tertib dan sukses tanpa ekses. Selain itu, jumlah partisipasi masyarakat yang mendukung saya juga sangat banyak sehingga dengan rasa sukur menjadi kepala desa terpilih. Ini merupakan bentuk dukungan murni dari warga yang memberikan harapanya kepada saya untuk membangun desa ini menjadi lebih unggul dan berdaya saing.
Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Panundaan, tokoh masyarakat, H, sepuh, Bos Emte para penyenggara panitia pemilihan kepala desa, BPD dan tim pemenangan, aparat keamanan dan seluruh pihak yang telah berpartisipasi serta bersama-sama menjaga ketertiban, keamanan dan kondusifitas wilayah sehingga Pilkades di desa Panundaan berjalan lancar dan sukses.
"Saya sebagai calon kades yang terpilih semoga dapat menjalankan amanah dengan baik dan membangun desa menjadi lebih maju dan sejahtera yang sejalan dengan visi misi Kab.Bandung yang akan kita jalankan nanti," Imbuh An An pada Nkrikitanews.com saat di temui di rumahnya.
Dalam menjalankan tugas di 100 hari kerja saya akan melaksanakan ajang silaturahmi dengan rekan tim dan perangkat desa untuk meningkatkan yang terbaik desa Panundan kedepannya, selain itu perlu ada dorongan dari semua pihak terkait program yang akan saya jalankan guna meningkatkan pendapatan asli desa(PAD) di desa panundaan yang saat ini hanya punya sor yang harus dibenahi.
Mari kita bersama-sama kedepannya untuk ikut membangun desa ini, untuk semua teman saya calon kepala desa yang tidak terpilih agar tetap ikut berkontribusi bersama saya terhadap pembangunan di desa Panundaan nanti, mari kita merajut persatuan dan kesatuan untuk membangun desa yang tercinta ini," pungkas An An
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow