RSUD Bedas Arjasari Diresmikan, Dirut PT Java Adi Cipta Adi Dimas Apresiasi Program Bupati Bandung 

RSUD Bedas Arjasari Diresmikan, Dirut PT Java Adi Cipta Adi Dimas Apresiasi Program Bupati Bandung 

Smallest Font
Largest Font

KAB. BANDUNG - Adi Dimas Dirut PT Java Adi Cipta berikan Apresiasi pada Bupati Bandung dalam Peresmian  pembangunan gedung Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bedas Arjasari yang berada di Jln Raya Banjaran-Bandung desa Batu Karut Kecamatan Arjasari  Kabupaten Bandung, Senin (12/2/2024).

Adi Dimas mengungkapkan Pembangunan RSUD Bedas Arjasari ini dalam pelaksanaanya berjalan sangat lancar dan sesuai dengan waktu yang di tentukan, ini berkat kekompakan semua pekerja sebagai  pelaksana di lapangan juga berkat dukungan  warga masyarakat.  Degan Hadirnya Rumah Sakit ini tentunya akan sangat  bermanfaat dalam peningkatan pelayanan kesehatan masyarakat Kab. Bandung, khususnya bagi masyarakat  Kecamatan Arjasari bahkan Kecamatan Banjaran dan daerah sekitar, ungkap Adi Dimas Pada Nkrikitanews. com.

Dirut Java Adi cipta, Adi Dimas mengungkapkan pembangunan RSUD Bedas Arjasari  ini dapat  memberikan banyak manfaat untuk masyarakat Desa Batukarut khususnya dan umumnya se-Kecamatan Arjasar.

" Program pak Bupati Bandung HM.Dadang Supriatna ini sangat luar biasa karena bisa menunjang  kesehatan masyarakat, karena dengan ada nya beberapa Rumah Sakit di Kab.Bandung ditambah RSUD Arjasari ini tentunya masyarakat akan lebih mendapatkan pelayanan kesehatan yang maksimal tidak perlu jauh  pergi ke rumah sakit biasa sebelumnya," ujar Adi Dimas

Adi mengungkapkan bahwa dengan adanya pembangunan dan diresmikannya RSUD Bedas Arjasar ini, masyarakat Desa bisa  merasakan manfaatnya dari pelayanan kesehatan rumah sakit tersebut.

Adi sebagai Dirut mengucapkan terima kasih kepada Bupati Bandung Dr. HM. Dadang Surpiatna atas kepercayaannya melibatkan perusahaan kami yaitu PT JAVA ADI CIPTA dalam melaksanakan  pembangunan RS Bedas Arjasari ini.

" Saya merasa bersyukur sudah bisa menjadi bagian dalam hal membantu pak Bupati Bandung dalam menjalankan programnya  guna menciptakan kebutuhan dasar masyarakat  dalam kesehatan," ucapnya.

 Pembangunan rumah sakit ini tentunya bisa meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat Desa dan manfaatnya bisa langsung di rasakan.

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Jaelani Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow