M.Komarudin: Di hari Buruh May Day Tahun 2024, Serikat Pekerja Buruh Harus Bisa Bersatu Dan Lebih Bersinergi Untuk Kesejahteraan Buruh
Bandung.Nkrikitanews.com - 16 Serikat Pekerja Buruh di Kabupaten Bandung menggelar peringatan Hari Buruh Internasional May Day tahun 2024 yang berlangsung di Dom Balai Rame Soreang Kabupaten Bandung, Minggu (26/5/2024).
Hari Buruh internasional yang berlangsung diikuti ribuan pekerja dan dihadiri langsung Bupati Dadang Supriatna beserta kepala Dinas tenaga kerja dan para ketua DPC pimpinan Serikat Buruh Kabupaten Bandung.
M. Komarudin ketua DPC Federasi Serikat Buruh Nusantara bersatu Kab. Bandung dalam kehadirannya menyampaikan, acara Hari Buruh sedunia May Day tahun 2024 yang berlangsung sangat lancar dan terkendali, saya sangat berterima kasih kepada bapak Bupati dan kepala Dinas tenaga kerja Kabupaten Bandung, yang mana pada hari ini telah memberikan kegiatan yang begitu spesial bagi para buruh yang ada di Kabupaten Bandung.
" Saya sebagai ketua Federasi Serikat Buruh Nusantara Bersatu sangat berterima kasih yang mana kegiatan peringatan Hari Buruh taun ini sangat luar biasa meriah dan ini sebuah surprise bagi kami para pekerja. Alhamdulilah bapak Bupati juga memberikan hadiah umroh untuk dua orang Buruh yang hadir, ini merupakan suatu kepedulian dari bapak Bupati Bandung HM. Dadang Supriatna," ucap Komarudin saat di wawancara Nkrikitanres.com.
Di hari buruh ini kita juga menyampaikan pernyataan sikap, bersama 16 serikat buruh yang lainnya terkait penolakan tentang undang-undang cipta kerja, di mana di dalamnya sangat merugikan para kaum buruh. Sesuai tercantum pada undang-undang nomor 6 tahun 2023 tentang penetapan peraturan Pemerintah pengganti undang-undang nomor 2 tahun 2022 tentang cipta kerja terkait upah kerja, perjanjian kerja, hak cuti dan hak upah cuti juga pemutusan upah kerja dan pesangon yang sangat merugikan kami.
"Kita sama-sama satu paket bersama 16 Serikat Buruh yang ada di Kabupaten Bandung, menolak dengan tegas undang-undang cipta kerja dan jelas untuk saat ini kita bersatu bersama-sama menolak," ujarnya.
Lebih lanjut Komarudin juga mengatakan bahwa di kesempatan ini kita juga menyampaikan kesepakatan bersama dari 16 Serikat pekerja yang ada untuk mendukung bapak Dadang Supriatna untuk melanjutkan menjadi Bupati Bandung 2 periode, tambahnya.
Mudah-mudahan ke depannya kita bisa lebih bersinergi lagi, lebih bersatu lagi dalam mencapai dan kerjasama yang baik antara federasi juga karyawan buruh dan Konsisten dalam membantu aspirasi pekerja buruh juga bermitra baik dengan perusahaan, pungkasnya.
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow