Hari Bhayangkara Ke-78, KapolseK Cimaung IPDA Budi Ma'mun SH, Polri Lebih Dicintai Oleh Masyarakat
Bandung.Nkrikitanews.com — Kepala Kepolisian Sektor Cimaung Polresta Bandung IPDA Budi Ma'mun, SH ikuti pelaksanaan upacara peringatan dan syukuran hari Bhayangkara ke 78 tahun 2024 di lapangan upakarti komplek Pemkab Bandung Soreang, Senin (01/7/2024).
IPDA Budi Ma'mun mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke 78 kepada seluruh anggota Polri pada saat di wawancara awak media usai ikuti pelaksanaan upacara.
Dirinya menyampaikan agar di momen hari Bhayangkara Ke-78 ini, seluruh anggota untuk terus bisa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan profesional dan dapat dipercaya sehingga bisa mengayomi dan memberikan perlindungan.
“Mungkin kedepannya mudah – mudahan polri lebih dicintai oleh masyarakat Kabupaten Bandung umumnya khususnya wilayah Cimaung agar lebih profesional lagi dalam menangani kasus – kasus dan juga melayani masyarakat,” ucap Budi Ma'mun
Budi Menambahkan, untuk menuju Indonesia emas diharapkan peran Bhayangkara semakin terasa oleh masyarakat dengan terus meningkatkan pelayanan dengan profesional dan dapat dipercaya.
“Semoga kehadiran kepolisian dapat memberikan rasa aman dan perlindungan yang maksimal bagi seluruh masyarakat Indonesia. Semoga Bhayangkara dapat terus berkarya untuk kemajuan dan keamanan bangsa,” lanjutnya
Adapun yang menerpa isu di tubuh polri, Ia berkali kali dalam apel pagi mengingatkan kepada anggotanya supaya tetap berbuat profesiona sesuai dengan tupoksi melayani masyarakat dengan tulus,
“Apapun itu yang terjadi biarkan proses hukum maupun penilaian masyarakat sendiri yang memiliki. Karena kami yakin masih banyak polisi Bhayangkara – Bhayangkara baik dan tulus melayani masyarakat,” ungkap Budi
Dalam pengamanannya, Polsek Cimaung selalu melaksanakan patroli rutin gabungan dengan Forkopimcam apalagi akan menjelang pesta Demokrasi di Kabupaten Bandung ini.
“Kami dari satuan Polsek Cimaung terus menghimbau kepada masyarakat jangan sampai terjadi hal yang tidak diinginkan, walaupun beda pilihan namun tetap harus bisa menjaga Kamtibmas di wilayahnya masing – masing,” pungkasnya.
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow